Pembelajaran secara kontekstual adalah metode pembelajaran yang mengintegrasikan materi pelajaran dengan pengalaman hidup siswa, masyarakat, dan dunia kerja. Metode ini memberikan pembelajaran yang konkrit melalui aktivitas hands-on dan minds-on untuk memfasilitasi pengolahan informasi baru berdasarkan pengetahuan yang sudah ada.